Menginap Di Cassia Bintan Serasa Pulang Ke Rumah Sendiri

by - April 21, 2018

cara menuju cassia bintan
Cassia Bintan

Yeeaay, akhirnya sampai juga niih weekend yang ditunggu-tunggu. Udah dari beberapa minggu yang lalu saya dan teman-teman merencanakan liburan di kawasan wisata Lagoi. Tidak seperti resort-resort sebelumnya, kali ini kami akan liburan di resort yang berbeda dengan resort sebelumnya. Menginap di Cassia Bintan serasa pulang ke rumah sendiri. Perpaduan antara hotel dan rumah alias apartemen dengan fasilitas yang mumpuni.
cara menuju ke cassia bintan
Lobby
cara menuju cassia bintan
Kolam Renang


Sabtu siang kami tiba di Cassia Bintan. Masuk ke lobby kami langsung disambut ramah oleh Cassia Friends. Cassia friends adalah sebutan untuk para staff yang bekerja di Cassia Bintan. Ruangan lobby sangat cozy dan tiap dindingnya terdapat mural-mural yang sangat menarik dan instagramable. Di sebelah lobby terdapat kolam renang yang menghadap langsung ke pantai. Sambil menunggu proses check in, saya berfoto di sekitaran lobby dan di depan kolam renang. Setelah menunjukkan kartu identitas masing-masing dan diberikan kunci kamar, kami langsung menuju ke kamar. Kami diberitahu bahwa jam 4 sore akan ada zumba di tepi kolam renang dan jam 5 sore sampai jam 7 malam akan ada foam party di kolam renang.

cara menuju ke cassia bintan
View dari Balkon Apartemen
cara menuju ke cassia bintan
Balkon
Kamar kami terletak di block 5 level 8. Cassia Bintan memiliki 180 kamar tetapi yang sudah bisa ditempati baru 113 kamar, sisanya masih dalam tahap renovasi. Resort yang diresmikan pada bulan September 2017 ini mengambil konsep hunian apartemen. Ada beberapa tipe kamar yang bisa dijadikan pilihan diantaranya One Bedroom Apartement Garden View, One Bedroom Apartement Loft, One Bedroom Apartement Loft Garden View lalu ada Two Bedroom Apartement Garden View dan Two Bedroom Apartement Loft Garden View. Saya dan teman-teman memilih tipe kamar Two Bedroom Apartement Loft Garden View.


cara menuju cassia bintan
Ruang Tamu

cara menuju cassia bintan
Dapur

cara menuju ke cassia bintan
Double Bed

cara menuju ke cassia bintan
Single Bed

cara menuju cassia bintan
Toilet
Kamar yang memiliki luas sekitar 71 m2 ini berhadapan langsung ke pantai. Begitu masuk ke kamar, ada ruang tamu yang dilengkapi dengan sofa dan televisi. Di sebelahnya terdapat ruang makan dan dapur yang dilengkapi berbagai peralatan dapur seperti kompor, microwave, kulkas, tempat cuci piring, dll. Memiliki 2 (dua) kamar (Double bed dan single bed) dan 2 (dua) kamar mandi. Balkon yang menghadap ke pantai dilengkapi meja dan kursi untuk bersantai sambil menikmati sunset. Bener-bener apartemen yang sangat luas dan lengkap.

cara menuju ke cassia bintan
Market 23

cara menuju ke cassia bintan
Market 23
Setelah meletakkan barang bawaan, melihat-lihat isi apartemen dan beristirahat sejenak kami langsung menuju ke lobby untuk ikut dalam acara foam party. Karena masih jam 4 sore, saya melihat-lihat market 23 yang terletak tak jauh dari lobby. Market 23 ini menyediakan berbagai makanan ringan, beberapa bahan makanan dan bumbu dapur yang bisa dimasak di kamar. Dengan motto 'Take The Basket to Grab and Go', para tamu yang ingin berbelanja bisa langsung memilih dan mengambil sendiri barang yang akan dibeli kemudian langsung membayar di kasir. 


cara menuju ke cassia bintan
Conservation Lab

cara menuju cassia bintan
Conservation Lab
Disini terdapat Marine Centre dan Conservation Lab. Di Marine Centre terdapat ATV, mini car dan sea sport yang terdiri dari Jet Ski, Snorkling Tour Adult and Kid, Boat Fishing Tour, Boat Tour around the Resort, Banana Boat/Giant Wow serta Waterskiing/Wakeboarding, Kayak, Windsurving, Satnd Up Paddle Board, Surfing Board, Snorkling Set serta Local Fishing Experience. Buka setiap harinya dari jam 9 pagi sampai jam 5 sore. Untuk Conservation Lab nya terdapat beberapa jenis hewan yang sudah mati dan diawetkan untuk di konservasi. Hewan-hewan yang ada di Conservation Lab ini merupakan hewan-hewan yang masih bisa ditemui sekitaran kawasan resort. Baru kali ini saya menemukan tempat wisata yang ada Conservation Lab nya, kereeeeen. 


cara menuju ke cassia bintan
Foam Party


cara menuju ke cassia bintan
Foam Party
Waktu sudah menunjukkan jam 5 sore dan itu artinya Foam Party akan segera dimulai. Kami pun bergegas mengganti baju. Pihak resort mulai menyemprotkan busa ke kolam renang. Ada banyak tamu anak-anak dan dewasa yang riang gembira bermain busa di kolam renang. Dan kami pun ikut larut dalam kegembiraan bersama tamu-tamu yang lainnya. Foam Party ini diadakan setiap weekend.


Salah Satu Menu Dinner


Dinner

Dinner
Jam 6.30 petang kami menyudahi foam party dan bersiap-siap untuk makan malam. Tepat jam 7 malam kami sudah tiba di Xana Beach Club.  Kebayangkan gimana seru dan romantisnya makan malam di pinggir pantai. Terdapat banyak pilihan menu makanan mulai dari yang lokal dan internasional. Ada berbagai macam seafood, desert dan buah-buahan yang sangat disayangkan jika tidak dicicipi. Suasana malam itu cukup ramai karena kebetulan ada acara gala dinner untuk para pemenang turnamen golf yang diadakan siang tadi di Laguna Golf


Xana Beach Club

Xana Beach Club


Main Lido
Selesai makan, kami nongki sebentar di bar mini yang juga berada dipinggir pantai sambil menikmati musik yang dimainkan oleh DJ internasional. Karena disini hanya menyediakan minuman beralkohol dan kami pun sudah kenyang, akhirnya kami hanya sebentar disana dan langsung masuk ke lobby. Di lobby ada beberapa permainan yang bisa dimainkan bersama teman-teman. Ada ular tangga, monopoli, ludo, dll. Sekitar jam 11 malam kami kembali ke apartemen untuk beristirahat karena besok pagi akan ada kelas yoga. 


cara menuju ke cassia bintan
Kelas Yoga


cara menuju ke cassia bintan
Kelas Yoga
Tepat jam 5 subuh, alarm saya berbunyi dan bergegas untuk bersiap-siap mengikuti kelas yoga. Jam 5.30 pagi kelas yoga dimulai yang dipimpin langsung oleh trainer dari India. Sudah ada beberapa tamu lain yang hadir. Untuk mengikuti kelas yoga kita harus daftar dulu sebelumnya. Lokasinya di Santai Deck Angsana Bintan yang berada di antara kolam renang dan pinggir pantai. Saya sangat antusias mengikuti kelas yoga karena memang sudah lama tidak mengikuti kelas yoga. Apalagi yoga ini dilakukan di pagi hari. Menghirup udara segar dipagi hari ditemani semilirnya angin pantai membuat meditasi menjadi lebih konsentrasi.


Bermain di Pantai


Menu Sarapan


cara menuju ke cassia bintan
Donat
Setelah melakukan yoga, saya bermain-main sebentar dipinggir pantai. Gak sah rasanya kalau ke pantai tapi gak basah minimal kakinya aja. Puas bermain di pantai dan perut pun sudah mulai terasa keroncongan. Saya dan teman-teman menuju ke lobby untuk sarapan. Ada banyak pilihan menu yang bisa dipilih sesuai selera. Saya mencicipi beberapa menu pilihan saya sendiri dan menu yang dipilih teman-teman saya. So far, semua makanan yang disajikan sangat enak. Yang menarik disini buat saya adalah donat yang disusun tidak seperti biasanya. Rasanya juga enak dan lembut. 
cara menuju ke cassia bintan
Ranger Trail


cara menuju ke cassia bintan
Ranger Trail


cara menuju ke cassia bintan
Pandan Berduri
cara menuju ke cassia bintan
Pasak Bumi
Selesai sarapan kami kembali ke kamar karena jam 10 pagi kami akan melakukan aktivitas Ranger Trail. Mr. Adlan selaku co-ranger sudah menunggu kami dan akan mengajak kami menjelajah hutan yang ada di sekitaran resort. Ada beberapa hal yang kami temui di hutan. Tanaman pandan berduri yang apabila kita tersesat dan kehabisan air minum, kita bisa mengambil air dari batang pandan berduri. Tanaman pasak bumi yang air rebusan daunnya bisa dijadikan obat malaria dan obat kuat. Ada juga kantung monyet dan beberapa buah-buahan yang bisa kita makan saat tersesat di hutan.
cara menuju ke cassia bintan
Bukit Satu Pohon
cara menuju ke cassia bintan
Bukit Satu Pohon


cara menuju ke cassia bintan
Ranger Trail
Sekitar 20 (dua puluh) menit berjalan, akhirnya kami sampai di pos pertama. Pos pertama dinamakan Bukit Satu Pohon dengan pemandangan laut. Bukit satu pohon ini bisa juga dijadikan sebagai tempat untuk party wedding. Setelah beristirahat sebentar, kami melanjutkan perjalanan menjelajahi hutan. Setelah berjalan selama 30 (tiga puluh) menit akhirnya kami sampai kembali ke Cassia Bintan. Kami langsung kembali ke kamar karena harus bersiap-siap packing untuk check out. Liburan kami pun berakhir dengan sangat menyenangkan. 


cara menuju ke cassia bintan
Cassia Bintan
Buat teman-teman yang pengen liburan dengan konsep hunian berupa apartemen dan dengan aktivitas yang back to nature, Cassia Bintan bisa dijadikan pilihan yang tepat. Liburan bareng keluarga ataupun teman-teman akan menyenangkan dan tak terlupakan.


Untuk reservasi bisa hubungi ke :


Cassia Bintan
Jalan Teluk Berembang Laguna Bintan Resorts 
Lagoi 29155
Telepon : +62 770 693111
Email : Reservations-Bintan@cassia.com


You May Also Like

12 comments

  1. Memang paket lengkap ya liburan di cassia ini, bikin betahhh hihi

    ReplyDelete
  2. woow amazing banget kak liburannya. ikutan sih. ajakin ke sini juga kak

    ReplyDelete
  3. Menarik banget ya liburannya, masih mau lagi nih..

    ReplyDelete
  4. unik ya ada conservation lab di sebuah resort.. bisa jadi kelebihannya bagi tamu yang menginap disini

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaaa kak, baru kali ini nemu resort yg ada conservation lab nya. mudah2an resort2 yg lain jg adakan yg kyk gini

      Delete
  5. Replies
    1. Iyaa kak, full colour. bikin betah mata yang liat.

      Delete
  6. Suka sama interiornya, juga suka sama bubble swimmingpoolnya ...☺

    ReplyDelete
  7. Penasaran yaa kak? Ayo agendakan liburan kesini kak

    ReplyDelete